PEMANFAATAN URINE MANUSIA YANG TELAH DIFERMENTASI SEBAGAI PUPUK ORGANIK CAIR
Oleh :
TRI MAULUDDIN AMRI
NO.
BP. 0801141005
PROGRAM STUDI TEKNIK SUMBER DAYA AIR DAN LINGKUNGAN
JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
UNIVERSITAS ANDALAS
2010
1.1 Latar Belakang
Sekarang
ini, masyarakat pada umumnya masih menganggap bahwa tinja dan urine yang
dihasilkan dari proses pencernaan tubuh manusia merupakan kotoran yang harus
segera dibuang. Banyak cara yang dilakukan seperti membuang langsung ke sungai,
membuat septic tank dan membangun instalasi pengolahan air limbah (IPAL). Dengan cara tersebut, diharapkan tinja dan
urine tidak akan mencemari lingkungan air dan tanah serta tidak membahayakan
kesehatan manusia.
Tinja dan
urine yang dianggap sebagai kotoran yang tidak berguna, ternyata mengandung
nutrien yang sangat banyak. Dengan kandungan unsur N, P dan K yang cukup
tinggi, urine mempunyai potensi yang tinggi untuk digunakan sebagai pupuk.
Menurut Jonsson et. al. (2004), satu liter urine dapat digunakan untuk memupuk
sekitar satu meter persegi, dan dengan volume urine dalam satu tahun
diperkirakan dapat digunakan untuk memupuk sekitar 300 – 400 m2 lahan
pertanian.
Tinja dan
urine yang dianggap sebagai kotoran yang tidak berguna, ternyata mengandung
nutrien yang sangat banyak. Setiap hari, kotoran manusia yang dibuang
mengandung 90 g bahan organik (berupa 30 g karbon), 10 -12 g nitrogen, 2 g
phosphor, dan 3g kalium (Strauss, 2000). Menurut Wolgast (1993) dalam Morgan
(2004), satu liter urine mengandung sekitar 11 g nitrogen, 0.8 g phosphor dan 2
g kalium atau dengan perbandingan unsur N:P:K adalah 11:1:2. Apabila 500 L
urine yang dihasilkan oleh satu orang dalam waktu satu tahun, maka diperkirakan
jumlah unsur NPK adalah 5.6 kg nitrogen, 0.4 kg phosphordan 1 kg kalium.
Nilai tersebut bisa bervariasi antara satu
orang dengan orang yang lain, atau juga antara negara satu dengan negara yang
lain tergantung pada jenis makanan yang dikonsumsi
Hal ini
diperoleh dengan membandingkan konsentrasi yang digunakan dalam pemupukan
dengan pupuk buatan. Apabila petani menganti pupuk buatan dengan urine, maka
biaya yang dikeluarkan untuk membeli pupuk dapat dihemat.
2.I JENIS PUPUK
Penggolongan pupuk bisa di dasarkan pada sumber
bahan yang du gunakan ,cara aplikasi ,bentuk dan kandungan unsur hara.
Berdasarkan sumber bahan yang di gunakan pupuk di golongkan menjadi pupuk
organik dan pupuk anorganik dan apabila berdasarkan cara aplikasinya, pupuk di
golongkan pupuk daun dan pupuk akar .berdasarkan bentuknya pupuk di golongkan
menjadi pupuk cair dan padatdan apabila ,digolongkan berdasarkan unsur haranya
pupuk digolongkan menjadi pupuk majemuk dan tunggal
2.2 PUPUK ORGANIK
Pupuk organik organik adalah pupuk yang tersusun
dari materi makhluk hidup. Sebagian besar pupuk organik berbentuk seperi pupuk
kandang dan kompos namun dengan adanya teknologi pupuk telah bisa dibuat dalam
bentuk cair.
Pada saat ini budidaya tanaman yang menggunakan
pupuk organik lebih di sukai dan diminati oleh masyarakat karena produk
tersebut dinilai sangat aman bagi kesehatan .di negara – negara maju masyarakat mulai beralih mengkonsumsi
prodik yang dihasilkan secara organik dan secara ekonomis produk yang di
hasilkan secara organik memiliki nilai jual yang lebih tinggi.
PEMANFAATAN URINE MANUSIA YANG TELAH DIFERMENTASI SEBAGAI PUPUK ORGANIK CAIR
Reviewed by Ginting free Blog
on
20.27
Rating:
Tidak ada komentar: